Yayasan Martinus de Porres

Adalah organisasi non-profit yang didirikan 12 Juni 2006 oleh Ordo Dominikan (OP) yang berkarya di Indonesia.

Yayasan Santo Martinus de Porres bergerak di bidang pendidikan masyarakat, terutama iman dan perkembangan kemanusiaan.

Marilah meneladani kerasulan St. Martinus de Porres yang merupakan pengikut St. Dominikus de Guzman. Dia adalah seorang pewarta bukan hanya untuk apa yang dia katakan, tetapi dalam kata-kata pujian, pengharapan dan penyembuhan yang diberikannya kepada orang lain.

Persahabatan yang diwariskan St. Martinus de Porres tidak hanya hidup di bawah atap yang sama dengan doa bersama, hidup bersama atau makan di meja yang sama saja, melainkan juga dalam berkomunikasi dengan siapa pun. Bahkan dia berkomunikasi dengan binatang yang mengganggu di biara dengan percakapan sukacita. Dia berkeliling dari rumah ke rumah untuk menerima berkat makanan. Semua itu dia kumpulkan untuk dibagikan kepada orang-orang miskin yang membutuhkannya. Ini berarti, dia mengenali mereka satu per satu sebagai saudara dan saudarinya, dan dia saling meneguhkan dan saling berbagi dengan mereka.
Andrei Kurniawan, OP Ketua,